Berekspresi melaui tulisan dengan blogging di website ataupun platform lain membutuhkan kepercayaan diri. Sedangkan hal tersebut salah satunya dipengaruhi oleh identitas atau personal branding yang kita bangun.
Saya sendiri berekspresi dengan menulis di website yang saya gunakan untuk blogging. Hal ini karena salah satu prinsip yang saya pegang, yaitu melalui tulisan di website saya bisa berbagi kepada siapa saja, dimana saja dan kapan saja.
Dalam membangun sebuah website tentunya domain adalah faktor terpenting sebagai identitas dan brandingnya.
Bahkan ketika memilih ekstensi sebuah domain kita juga langsung disuguhkan dengan banyak sekali pilihan hingga membuat dilema.
Saat website Jingga ini saya bangun juga sempat mengalami dilema karena domain yang saya inginkan sudah tidak tersedia sehingga tinggal meyisakan opsi kedua walapun masih sama-sama domain .ID.
Mengapa tidak memakai ekstensi domain lain?
Saya tetap memilih ekstensi domain .ID karena ada satu kelebihan yang saya sukai dan langsung rasakan, yaitu keamanannya.
PANDI sebagai registri domain .ID menjamin keamanan data WHOIS pemilik domain dan tidak menyebarkannya. Melainkan data yang tertulis di WHOIS adalah data registrar atau tempat dimana kita membeli domain.
Perlindungan data seperti ini sangat saya apresiasi dan membuat saya semakin percaya diri saat menggunakan domain .ID. Memang sepenting itu karena data WHOIS berisi informasi kontak bahkan alamat sehingga harus dijaga.
Kemudian alasan lain yaitu ketersediaan yang masih tinggi dan harga yang sangat terjangkau.
Ketersediaan yang tinggi karena ekstensi domain .ID banyak sekali, misalkan saja *.id, *.my.id, *.web.id, *.biz.id dan masih banyak lagi.
Selanjutnya adalah tentang verifikasi yang dibutuhkan saat membeli domain .ID. Tidak sebebas domain lain namun untuk memiliki domain .ID kita harus melakukan verifikasi data diri sebagai pertanggungjawaban pemilik.
Untuk itu saya yakin dengan menggunakan domain .ID akan membuat kredibilitas website saya lebih tinggi karena pasti terverifikasi pemiliknya oleh PANDI.
Beberapa alasan diatas merupakan pertimbangan dan bahkan saya anggap keberuntungan karena PANDI menyediakan domain .ID yang dapat digunakan dengan nyaman, aman dan terjangkau.
Dengan begitu saat menyebarkan konten website saya akan semakin percaya diri karena karena domain #IDisMYIDentity.